Saturday, September 3, 2011

September dan Bakso Kaget

Heeuuh.. akhirnya tiba juga kereta kita di bulan September...

Biasanya, banyak momentum yang akan saya lalui tiap tahunnya di bulan ini. Momentum tetap yang akan menghadirkan sensasi yang berbeda-beda. Mmm,, kalo diibaratkan dengan makanan, september itu seperti bakso kaget (ini versi saya loh)..

di Makassar, bakso ini diisi dengan bermacam-macam isian. Selain berisi keju, telur, udang, dll, bakso ini juga diisi dengan cabe rawit yang rasanya super duper pedas dan konsumen tidak akan tahu pasti apa isi bakso yang ada di mangkuknya

Yaaah, hanya bisa menebak,

Kau tidak akan pernah tahu pasti sensasi apa yang dihadirkannya sebelum kau merasakan.

Huhuhu...

Anyway, sepertinya akan banyak traktiran di bulan ini. Karena berhubung saya lagi ngefans berat sama bakso kaget, jadi kalo boleh saya meminta kepada siapapun yang ingin mentraktir saya bulan ini, mending kita ke bakso kaget saja.. tolong, please..hhehe :D

Terakhir, buat yang hari ini bertambah usianya namun berkurang jatah hidupnya di dunia, saya ucapkan get ahead and do everything with gusto guys ! XD

No comments:

Post a Comment

Menerima kritik dan saran dengan tangan terbuka :')